Bahasa Indonesia
English
You are here
Seminar Nasional Pendidikan: Beban Kerja dan Profesionalisme Guru

Menghadapi tantangan revolusi industri dan masyarakat 5.0, guru di Indonesia bertugas menyiapkan generasi emas menuju Indonesia Emas 2045. Dalam seminar 'Beban Kerja dan Profesionalisme Guru' yang diselenggarakan oleh DPP IKA UNY, Dr. Rachmadi Widdiharto, M.A., Direktur Pembinaan Guru Pendidikan Dasar, Kemendikbudristek, menekankan pentingnya kompetensi seperti pemecahan masalah dan kreativitas, serta adaptasi teknologi digital dalam dunia pendidikan yang dihadiri oleh 200 peserta secara langsung dan 60 peserta secara daring. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNY, Prof. Soni Nopembri, berharap seminar ini dapat memberikan inspirasi dan jawaban terkait profesi guru dan program-program pemerintah.
Adhika Ganendra, S.Si., M.M., Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan, Kemendikbud Ristek, membahas tentang kebijakan-kebijakan yang diambil Direktorat Pendidikan Profesi Guru, termasuk penyesuaian sertifikasi guru dengan memperhatikan perbedaan kemampuan guru yang lebih tua dan yang lebih muda. Beliau juga menjelaskan tentang PPG prajabatan sebagai upaya untuk menciptakan guru-guru baru yang berkualitas dan mencapai keseimbangan antara kebutuhan dan pemenuhan guru.
Dudung Abdul Qadir, M.Pd, Wakil Sekretaris Jenderal Pengurus Besar PGRI periode 2019-2024, berfokus pada pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi guru serta tantangan dan peluang dari perspektif organisasi guru. Beliau berharap agar pemerintah melibatkan Persatuan Guru Republik Indonesia dalam membuat kebijakan dan program yang berkaitan dengan profesi guru agar terjadi kesinambungan antara harapan dan kenyataan bagi para pendidik di Indonesia.

Kontak Kami
Gedung Pusat Layanan Akademik (GPLA)
Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan
Telp. 0274-550826
Fax. 0274-513092
Email: humas_fikk@uny.ac.id
Copyright © 2025,