Mei: Upacara Wisuda Periode IV tahun 2024
Submitted by admin on Sun, 2024-05-26 11:15Yogyakarta, 25 Mei 2024 – Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar upacara wisuda Periode IV Tahun Akademik 2023/2024 pada hari Sabtu, 25 Mei 2024 di Gedung Olahraga (GOR) UNY. Pada upacara wisuda kali ini, UNY meluluskan sebanyak 1.133 wisudawan yang terdiri dari 26 orang Program Doktor, 273 orang Program Magister, 783 orang Program Sarjana, dan 51 orang Program Sarjana Terapan.